Tuesday 22 September 2015

Hal Penting Yang Harus Diketahui Untuk Merawat Kaki

Telah diketahui, bahwa kulit kaki merupakan lahan subur dan sangat empuk bagi perkembangbiakan dan penyebaran berbagai macam jamur, yang umumnya bersarang di sela-sela jari-jari dan sekitar kuku. Jamur-jamur ini adalah penyebab penyakit yang mengganggu dan menyakiti.

Demi kesehatan kulit kaki, kami nasihatkan agar Anda mengikuti nasihat-nasihat berikut:


1. Hendaknya kedua kaki dikeringkan dengan baik setelah mandi serta mengeringkan sela jari-jarinya. 

2. Sebelum mengenakan sepatu, Anda bisa mengusapkan bedak kesehatan (bedak kaki), yang demikian itu dilakukan jika keringat kaki banyak. 

3. Harus diperhatikan dalam segala kondisi, agar memakai sepatu yang memiliki sirkulasi udara yang bagus, bahan dasarnya bukan nilon atau plastik. Demikian juga kaos kaki, jangan Yang terbuat dari bahan nion, karena bahan jenis ini akan menambah jumlah keringat dan mencegah penguapannya. 

4 Jika Anda terserang jamur kulit pada sela jari-jari atau pada kaki bersama gatal-gatal yang disertai bau tidak sedap, hendaknya mencuci kaki sebanyak empat kali dalam seminggu menggunakan air hangat yang dicampur cuka, dengan komposisi setengah cangkir cuka dituangkan pada lima liter air hangat, sangat baik untuk menghilangkan jamur dan kuman-kuman yang menjadi penyebab gatal-gatal dan bau tidak sedap ini. Adapun jika Anda mengalami kelebihan keringat kaki, yang mengganggu kuku, dikarenakan kuku yang menusuk kulit jari, di mana kulit jari yang lunak akan lebih gampang ditusuk bila dibandingkan kulit jari kering dan keras, maka untuk mengobatannya, akan berguna bila beberapa hari kaki direndam dalam rebusan teh pekat sebanyak dua kali dalam sehari selama sepuluh menit, kemudian setelah itu tingkat kepadatan teh dikurangi secara berangsur-angsur, karena asam tannic yang dikandung teh berguna untuk mengeringkan kulit jari-jari kaki.

0 comments:

Post a Comment